Rabu 30 September 2020 pukul 13.00 WIT, dua orang pemuda yang merupakan warga Kelurahan Kalumata menyerahkan 1 ekor Ular Sanca Kembang (Malayopython reticulatus) ke Kantor SKW I Ternate – BKSDA Maluku.
Satwa yang masuk dalam kelas reptil ini diterima oleh dokter hewan yang bertugas untuk dilakukan pemeriksaan dan kemudian diamankan di kandang. Satwa dengan panjang +/- 4m ini rencananya akan dilepasliarkan esok hari di Sidangoli – Halmahera Barat.
Sumber : Abas Hurasan, S.Hut – Kepala Seksi Konservasi Wilayah I
Baca juga BKSDA Maluku Laksanakan Bimtek Pendampingan Pemberdayaan Masyarakat
Ikuti kami di sosial media berikut : Facebook Fanpage | Twitter | YouTube | Instagram