BKSDA Maluku Lakukan Giat Pengawasan Peredaran Dan Sosialisasi Peredaran TSL

Giat Pengawasan Peredaran & Sosialisasi Peredaran TSL.
Proses pengecekan satwa dilindungi pada seorang aparat TNI. Foto : Dok. BKSDA Maluku

Ambon, 19 September 2020. Pukul 08:00 WIT petugas Balai KSDA Maluku melakukan koordinasi dengan Komandan Base Ops Lanud Pattimura Ambon terkait Giat Pengawasan Peredaran & Sosialisasi Peredaran TSL.

Hasil koordinasi tersebut, petugas diberikan izin untuk melakukan kegiatan pengawasan dan sosialisasi peredaran TSL yang dilindungi kepada seluruh penumpang pesawat Hercules A-1321 yang baru mendarat dari Timika Provinsi Papua.

Hasil pemeriksaan petugas Balai KSDA Maluku dan dibantu oleh beberapa petugas PM TNI-AU tidak ditemukan adanya pengangkutan TSL yang dilindungi di pesawat tersebut. Berdasarkan informasi yang diberikan oleh kapten pilot pesawat tersebut.

Giat Pengawasan Peredaran & Sosialisasi Peredaran TSL.
Proses pengecekan satwa liar dilindungi kepada Aparat TNI yang baru tiba dari Timika, Papua. Foto : Dok. BKSDA Maluku

Diketahui bahwa sebelum berangkat dari Timika kapten pilot beserta para crew pesawat sudah memeriksa barang bawaan penumpang sehingga tidak memberikan celah bagi penumpang untuk membawa barang-barang yang dilarang maupun satwa yang dilindungi maupun tidak dilindungi.

Sumber : Meity Pattipawaej, S.Hut – Kepala Seksi Konservasi Wilayah II BKSDA Maluku

Baca juga Diperjualbelikan, 5 Ekor Nuri Maluku Akhirnya Diserahkan Sukarela

Ikuti kami di sosial media berikut : Facebook Fanpage | Twitter | YouTube | Instagram

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *