Kamis 4/11/2021, BKSDA Maluku kedatangan 2 (dua) peneliti dari Messerli Research Institute; University of Veterinary Medicine, Vienna yaitu Dr. Mark Christopher O Hara dan Ms. Berenika Monikaduszewska. Nama peneliti ini sudah tidak asing lagi di telinga kami, karna semenjak tahun 2017 mereka melaksanakan penelitian di Kab. Maluku Tenggara Barat di bidang Zoology.
Kunjungan kali ini, Mr. Mark dan Mrs. Berenika, bermaksud untuk menyampaikan rencana penelitian mereka yang berjudul “Cognitive Ecology of Goffin’s Cockatoos (Cacatua Goffiniana)” yang bertujuan untuk memahami faktor ekologi yang mendorong kognisi fisik dan alat canggih Kakatua Goffin. Bapak Danny H. Pattipeilohy, S.Pi., M. Si selaku Kepala BKSDA Maluku menyambut baik kunjungan ini dan mendukung kegiatan penelitian ini. Bapak Danny berharap penelitian ini dapat turut serta dalam upaya konservasi satwa dilindungi khususnya untuk jenis Cacatua goffiniana.
Sumber : Tim Media BKSDA Maluku
#konservasiuntukmaluku
#konservasiuntukkepulauanmaluku
#bksdamaluku
#ksdae
#KLHK
#kemenlhk
#Kementerianlhk