Kamis (16/12/21) tim BKSDA Maluku melaksanakan rapat pembahasan Rencana Pemulihan Ekosistem (RPE) Kawasan Konservasi lingkup BKSDA Maluku. Pada kesempatan ini, kami juga turut mengundang beberapa narasumber dari berbagai instansi, diantaranya adalah:
> Gunawan, S.Hut., M.Sc – Direktorat Kawasan Konservasi;
> Dr. Tine Tjoa, S.Hut., M.Si – Universitas Pattimura;
> Wiyarta, S.Hut., M.Si – BPDASHL Waehapu Batumerah.
Kegiatan yang diikuti oleh seluruh staff teknis BKSDA Maluku ini diawali dengan pemaparan awal terkait Pemulihan Ekosistem oleh Pak Gunawan. Salah satu pesan dalam pemaparannya adalah pemulihan ekosistem ini harus terus berlanjut, dimonitori dan dievaluasi hingga pemulihan ekosistem di lokasi tersebut berhasil. Agenda berikutnya adalah pemaparan terkait draft RPE lingkup BKSDA Maluku oleh perwakilan tim RPE BKSDA Maluku – Bapak Rifky Firmana Primasatya, S.Hut., M.T., M.Sc.
Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan diskusi dan penyampaian saran serta masukan untuk penyempurnaan draft RPE lingkup BKSDA Maluku.
Sumber : Tim Media BKSDA Maluku
#konservasiuntukmaluku
#konservasiuntukkepulauanmaluku
#kawasankonservasi
#bksdamaluku
#ksdae
#KLHK
#kemenlhk
#Kementerianlhk